Oelamasi_KlikNTT.Com – Pasangan Bakal Calon (Balon) Bupati dan Wakil Bupati Kupang, Melianus Akulas, dan Joao Antonio de Jesus Costa dengan Paket Suka Melayani atau perorangan akan siap melaju ke Pilkada Kabupaten Kupang yang akan berlangsung pada bulan Juni Tahu 2018 nanti.
Hal ini terungkap pada rapat pleno, rekapitulasi hasil verifikasi faktual perbaikan dukungan bakal calon perseorangan pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kupang tahun 2018 yang berlansung di Aula Gereja Elim, Kelurahan Naibonat, Kecamatan Kupang Timur, Kabupaten Kupang, NTT hari Jumat,(09/02) sore.
Ketua KPU, Hans C. Louk melalui Sekertaris KPU, Imanuel Ballo ketika di wawancarai usai rapat pleno tersebut mengatakan, untuk Pak Melianus Akulas di tahap I yang mendukung hanya 17.191 dukungan, sehingga belum memenuhi syarat. Makanya pada sesi perbaikan, “Paket Suka Melayani memasukan 2 kali lipat dari kekurangan jadi yang mereka masukan kemarin 6.613 dukungan dan Teman-teman PPK, PPS melakukan ferifikasi faktual, ternyata memenuhi syarat itu 3.608 dukungan,”
Jadi total yang memenuhi syarat di KPU 20.140, ternyata paket Suka Melayani melampaui dengan 20.799 dukungan. Sehingga untuk rapat pleno ini Kami hanya rekapitulasi sejumlah perbaikan dan seluruh dukungan yang memenuhi syarat dalam hal ini untuk sekarang 5 Balon ini memenuhi syarat. “Jadi selanjutnya Kita akan adakan pleno penetapan Balon yang akan dilaksanakan tertanggal,(12/02) nanti,” papar Ballo.
Sementara Balon Bupati Kupang, Melianus Akulas yang diwawancarai awak media mengatakan, “Jadi rapat pleno hasil ferifikasi perbaikan telah berjalan dengan baik, dan hasilnya sangat memuaskan atas kerja keras dari tim Suka Melayani, maka Saya sampaikan kepada tim di 24 kecamatan yang di mana hari ini Kita sukses sebagai Calon tetap yang memenuhi syarat,” beber Akulas singkat. (*Boy)