Scroll untuk baca artikel
Example floating
Example floating
Daerah

Gubernur NTT melantik tiga penjabat Bupati sementara.

132
×

Gubernur NTT melantik tiga penjabat Bupati sementara.

Sebarkan artikel ini

Kupang _KlikNTT. com- Gubenernur NTT melantik tiga penjabat sementara pelaksana tugas Bupati di Aula Fernandes kantor Gubernur NTT, rabu (14/02).

Tiga penjabat sementara pelaksana tugas Bupati tersebut yakni  Cosmas damianus lana SH. MSI akan menjabat di Kabupaten  Nagekeo,

Drs. Obaldus Toda, MM akan menjabat di Kabupaten Ende dan Drs. Benyamin Lola M. Pd menjabat di Kabupaten alor.Masa jabatan dan tugas ke tiga penjabat Bupati sementara tersebut selesai setelah Petahana

Gubernur NTT, Drs. Frans Lebu Raya dalam sambutannya mengatakan, Dulu sebutannya penjabat dan sekarang pejabat sementara itu karena regulasi yang berlaku sekarang. Yang dapat dilantik sebagai pejabat sementara pelaksana tugas bupati di daerah saat ini sesuai dengan regulasi hanya pejabat pimpinan tinggi pratama provinsi.

Ada beberapa tugas penting yang dilakukan oleh pejabat sementara sebagai pelaksanan tugas Bupati yakni menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat serta harus jaga netralitas pada pesta demokrasi yang akan berlangsung.

“Saya percaya kalian mampu melaksanakan tugas sesuai peraturan yang berlaku, tetap jaga kepercayaan

Lakukan semua tugas dengan iklas dan jangan pernah untuk melakukan hal-hal diluar sehingga tidak menimbulkan hal yang tidak diinginkan selama menjabat”, tuturnya.

Gubernur juga mengingatkan agar ketiga pejabat sementara ini selalu menjaga integritas diri, daerah dan juga jaga martabat serta wibawa agar tetap di hormati oleh siapapun. Penyelenggaraan pemerintah harus dikoordinasikan secara baik sehingga LKPJ yang nantinya akan di pertanggung jawabkan pada periode 2017 di hadapan Mentri Dalam Negeri.

“Dengan adanya Pilkada di 10 kabupaten dan 1 provinsi sehingga tiga pejabat sementara ini di tugaskan untuk mempersiapkan pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur NTT dan pemilihan Bupati dan wakil Bupati sehingga dapat di koordinasikan  secara baik dengan KPU, Bawaslu dan juga ketua DPRD serta tokoh agama dan masyarakat sehingga penyelenggaan pesta demokrasi berjalan dengan aman dan lancar”, katanya.

Pihaknya juga menghimbau kepada ketiga penjabat sementara agar terus-menerus melakukan edukasi kepada masyarakat dengan berdemokrasi yang baik, sehingga walaupun kita berbeda pilihan namun kita tidak boleh tercerai berai.

“Harus Kerja keras, kerja cerdas dan kerja tuntas agar seluruh pekerjaan dengan baik di laksanakan sesuai dengan aturan yang berlaku”, imbuhnya.

Frans juga berharap agar Loyalitas ASN tetap terjaga dan tetap netral. Namun jika ada ASN yang tidak netral maka pejabat sementara harus melakukan pembinaan yang baik kepada ASN-ASN tersebut.

“Mudah-mudahan kepercayaan ini di jaga sehingga berdampak pada kepercayaan diri dan juga masyarakat”, harapnya.

Setelah melakukan pelantikan pejabat sementara Gubernur NTT juga melantik Stepanus Ratoe Oedjoe dari Kepala dinas Komimfo dilantik menjadi Asisten lll pemda Provinsi NTT.(Bela)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *