Scroll untuk baca artikel
Example floating
Example floating
Daerah

Akibat Terseret Banjir, Nadus Nakamanas Meninggal Dunia

92
×

Akibat Terseret Banjir, Nadus Nakamanas Meninggal Dunia

Sebarkan artikel ini

Nekamese_KlikNTT. Com – Sungguh malang nasip seorang lelaki paruh baya yang tiap hari menjalani hidupnya sendirian. Lelaki itu terseret banjir hingga meninggal dunia.

Dia adalah Nadus Nakmanas (50 Tahun), warga RT 03/RW 02, Dusun 01 Tualeun, Desa Tunfeu, Kecamatan Nekamese, Kabupaten Kupang, NTT.

Kepala Desa Tunfeu, Martinus Leli saat ditemui dirumah duka, Jumad (23/02) mengatakan, Nadus awalnya ditemukan oleh Osias Tiumate, warga Noelsinas, Dusun 4, Desa Tunfeu yang hendak ke kebun.

Sesampai di kebun, jelas Martinus, Osias Tiumate melihat ke kali dan menemukan sesosok mayat yang terseret banjir hingga tersangkut di akar pohon dalam kali Nifu Fael yang terletak di lokasi RT 11/RW 06, Dusun 04, sekitar jam 8 pagi.

Melihat kejadian itu, Osias Tiumate, tambah Martinus, pulang dan melapor kepada istrinya Nonce Tiumate (38) untuk diteruskan kepada warga Dusun Tunfeu agar secepatnya melakukan evakuasi.

Informasi tersebut kata Martinus sampai kepadanya, sehingga pada saat bersamaan dirinya menyampaikan kepada warga supaya segera turun ke tempat kejadian perkara (TKP).

“Jadi saya informasikan ke warga Tunfeu supaya turun ke TKP, dan di sana juga dari Pihak Kepolisian Sektor Kupang Barat sudah ada. Lalu Kita mengevakuasi korban untuk dibawa ke rumah korban yakni, rumah Martinus Boi,” jelas Martinus.

Sementara itu, Kepolisian Sektor Kupang Barat, Aipda. Yusak Tameon bersama Bripka, Crysto Djani, SH saat di mintai keterangan mengatakan, Nadus Nakamanas murni terseret banjir karena tidak ditemukan bukti kekerasan.

” Yang di temukan ini tidak ada bukti kekerasan. Karena kita juga sudah menerima laporan dari pihak kesehatan dan murni terseret banjir sehingga kita juga sudah mendata korban dan selanjutnya kita akan berkonsultasi dengan keluarga korban supaya bisa di tindak lanjutu,” jelas Ctysto. (Boy)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *