Scroll untuk baca artikel
Example floating
Example floating
Daerah

Cegah Masuknya Covid-19,Pemda Ende Bentuk Tim Gugus Tugas

136
×

Cegah Masuknya Covid-19,Pemda Ende Bentuk Tim Gugus Tugas

Sebarkan artikel ini

Ende_KlikNTT.com Virus Corona ( Covid-19) mulai mewabah di Indonesia dan di beberapa provinsi dan kabupaten-kota sehingga pemerintah kabupaten Ende membentuk tim gugus tugas untuk menyikapi wabahnya covid-19 ini.

Bupati Ende, Djafar Ahmad kepada media saat konferensi pers (20/03/2020) mengatakan ini hari kita sudah membentuk tim gugus tugas yang diketuai oleh sekretaris daerah Ende, Agustinus G Ngasu, untuk mengambil langkah-langkah terkait dengan pencegahan masuknya covid-19 di kabupaten Ende.

Tim gugus tugas dibentuk untuk pencegahan dan peningkatan kewaspadaan terhadap resiko penularan infeksi covid-19.

” Kita akan bertindak sesuai dengan arahan dan aturan dari pusat tetapi sesuai dengan karakter dan budaya daerah kita “, katanya.

Kalau pun ada warga yang terindikasi pihak RSUD Ende telah mempersiapkan ruangan isolasi dan perlengkapan lainya serta rumah sakit rujukan terdekat ada beberapa yaitu Labuan Bajo dan Sikka.

Langkah awal menginstruksikan kepada para kepala dinas, camat dan kepala desa serta kepala satuan pendidikan untuk segera merumahkan semua peserta didik guru dan tenaga kependidikan terhitung mulai tanggal 21 Maret 2010 sampai dengan tanggal April 2020 dan masuk kembali pada tanggal 6 April 2020 .

Ia menghimbau untuk masyarakat kabupaten Ende tetap menjaga kesehatan dan kebersihan agar tidak terjangkitnya covid-19.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Ende , dr. Muna Fatma mengatakan kami sudah mendapatkan instruksi dari kementerian kesehatan terkait dengan pedoman untuk kesiapsiagaan covid-19 dan pedoman-pedoman tersebut langsung kita tindaklanjuti serta fasilitas-fasilitas pelayanan kesehatan.

” kegiatan kegiatan promotif sudah dilakukan tidak hanya mengundang orang untuk datang ke kami tetapi kami juga proaktif melakukan sosialisasu keliling “,katanya.

Kita sudah sampaikan dengan para pimpinan wilayah dari mulai camat sampai ke tingkat RT untuk bisa melaporkan kepada kami apabila ada anggota masyarakatnya yang baru datang dari daerah yang berpotensi terpapar covid-19.

Kabupaten Ende ini syukur masih negatif dari covid-19 dan kita berharap tidak masuk ke kabupaten Ende dan Dinkes Ende siap melindungi masyarakat kabupaten Ende ini dari virus Corona (covid-19).

Penulis : Elton Rete

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *