Susana rapat koordinasi antara KPUD Mabar dengan beberapa stakeholders di ruang rapat KPUD Mabar, Senin (31/8/2020)
Labuan Bajo_KlikNTT.Com_Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Manggarai Barat (Mabar), Flores, NTT menggelar rapat koordinasi dengan beberapa satkeholders di ruang rapat KPUD Mabar, Senin (31/8/2020). Rapat koordinasi multi stakeholders tersebut, terkait dengan tahapan pencalonan.
“Bagaimana peran stakeholders, peran para pihak untuk memastikan tahap pencalonan itu berjalan aman, baik, dan sukses”, terang Krispianus Bheda Somerpes, Kepala Divisi Humas KPUD Mabar, yang juga memimpin rapat koordinasi itu kepada klik-ntt.com, Senin (31/8/2020).
Menurutnya, dalam satu tahapan pencalonan, pihak KPU melakukan verifikasi, penelitian dokumen, baik terhadap persyaratan calon maupun persyaratan pencalonan.
“Jadi kita harus bertemu para pihak, terkait keabsahan dokumen-dokumen itu,” jelasnya.
Somerpes melanjutkan, jika dokumen-dokumen itu ditemukan keraguan keabshannya, pihak KPU akan bertemu para pihak terkait.
“Ijazah akan dikonfirmasi ke Dinas PKO, SKCK ke Kepolisian, Pajak ke kantor Pajak, KTP ke Dinas Dukcapil,” terangnya.
Disaksikan media ini, rapat koordinasi dan sosialisasi, Tata Cara Pendaftaran Bakal Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Manggarai Barat Pemilihan Tahun 2020 tersebut belangsung alot dan demokratis.
Hadir dalam pertemuan itu, peserta pemilu yakni pimpinan Partai Politik dan Bawaslu Mabar, juga para pihak yang lain yakni Instansi Pemerintah, BUMN dan BUMD, pihak Keamanan (TNI/POLRI), Tokoh masyarakat, dan LSM. (yrh)