Scroll untuk baca artikel
Example floating
Example floating
Daerah

KPH Mabar Gendeng Wartawan Gelar Aksi Bakti Sosial

130
×

KPH Mabar Gendeng Wartawan Gelar Aksi Bakti Sosial

Sebarkan artikel ini

Perwakilan Dinas KPH Mabar bersama beberapa wartawan di Labuan Bajo sedang memungut sampah di tepi jalan Lintas Flores, di Kawasan Hutan Lindung Puar Lolo, Jumaat (16/10/2020). (Foto: klik-ntt.com)

Labuan Bajo_KlikNTT.Com_Kesatuan Pengelolahan Hutan (KPH) Kabupaten Manggarai Barat (Mabar), Flores, Nusa Tenggara Timur (NTT) bersama beberapa wartawan Labuan Bajo yang tergabung dalam Serikat Wartawan Independen Manggarai Barat (SWIMB) menjalankan aksi Bakti Sosial (Baksos) pungut sampah di sepanjang tepi jalan Lintas Flores di Kawasan Hutan Lindung Puar Lolo, Desa Golo Damung, Kecamatan Mbeliling, Mabar, Jumaat (16/10/2020).

Robert Perkasa, wartawan senior floresmerdeka.com yang juga ikut dalam kegiatan tersebut menegaskan, bahwa sebagai wartawan kita jangan hanya berbicara soal sampah, tetapi juga mesti ditunjukkan dalam tindakan nyata.

“Membersihkan sampah tidak hanya dengan omong-omong, tetapi harus tunjukan dengan tindakan nyata”, terang Robert.

Menurutnya, ada dua hal yang mau ditunjukkan dari kegiatan tersebut, yakni selain mewartakan bahwa wartawan itu peduli dengan lingkungan, juga mau memberikan edukasi kepada masyarakat pelaku perjalanan untuk tidak boleh membuang sampah sembarangan.

Robert, kemudian mengharapkan agar wartawan tidak hanya cerdas dalam bernarasi, tetapi juga mesti cekatan dalam tindakan nyata.

Selanjutnya, Terry Bugis, perwakilan dari KPH menilai, sampah-sampah yang berserakan di sepanjang tepi jalan kawasan Hutan Lindung Puar Lolo itu berasal dari pelaku perjalanan yang singgah menikmati suasana di Puar Lolo.

“Kami sudah sediakan 5 tempah sampah di sekitar wilayah Puar Lolo ini. Tetapi mereka tidak membuang sampah dalam tempat sampah itu. Kami prihatin terhadap masyarakat pelaku perjalanan yang tidak tahu jaga kebersihan itu”, terangnya.

Untuk menjaga kebersihan di tempat tersebut, selain menyediakan tempat sampah, KPH Mabar juga, sebagaimana diakui Terry, sudah melakukan kegiatan Baksos pungut sampah sebelumnya, pada bulan Februari 2020 lalu.

“Ini kali yang kedua kami pungut sampah di sini, dalam tahun 2020 ini. Sebelumnya pada bulan Februari lalu”, terangnya.

Terkait upaya KPH untuk menjaga keasrian dan kebersihan wilayah Kawasan Hutan Puar Lolo itu, Terry menerangkan, bahwa ke depannya KPH, terkhusus untuk kelompok kerja (Pokja) Puar Lolo, akan melakukan Baksos pungut  sampah setiap bulan, sambil menyampaikan edukasi kepada pelaku perjalanan yang singgah di warung-warung di wilayah itu.

Selain itu, mereka juga berupaya untuk menambahkan jumlah tong sampah.

“Kedepannya kita akan upayakan untuk Baksos setiap bulan, sambil berikan edukasi kepada pelaku perjalanan. Juga kami akan menambahkan jumlah tempat sampah di wilayah sekitar Puar Lolo”, terangnya.

Pantauan media ini, perwakilan KPH yang berjumlah tiga orang, bersama lima orang wartawan media online wilayah liputan Mabar tersebut berhasil mengumpulkan 20 karung sampah. Sampah-sampah yang terkumpul itu terang Terry akan dibawa ke Dinas KPH Mabar.

Penulis : Rudi Haryatno

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *