Ende_KlikNTT.com_Peristiwa bencana yang dialami oleh saudara – saudara kita di Adonara dan Lembata, telah membuka mata dan pikiran serta menggugah nurani kami civitas SMPK Frateran Ndao untuk berempati.
“sebagai wujud kepedulian kami terhadap sesama saudara yg terkena musibah, civitas SMPK Frateran Ndao melakukan penggalangan bantuan berupa : pakaian layak pakai, dan sembako, untuk di serahkan ke Adonara dan Lembata melalui posko Keuskupan Agung Ende” Ungkap Koordinator Posko Andreas Avelino Sumbi Pada Senin (19/04/2021)
Dikatakan Avelino Sumbi langkah awal adalah kami mengeluarkan surat pemberitahuan kepada siswa untuk penggalangan bantuan korban bencana Adonara dan Lembata, antusias mareka luar biasa, sehingga kami memperolah bantuannya cukup lumayan
Kami menyadari, dalam situasi pandemi covid 19 ini, anak – anak pasti juga hidup dalam kekurangan. Namun, mereka punya hati untuk sesama yang membutuhkan uluran tangan dari mereka. Dan anak anak SMPK Frateran Ndao telah memberi dari hatinya, dan mereka rela berbagi” Ungkapnya
Sementara itu kepala SMPK Frateran Ndao Ende Fr. Yohanes Berchmans, Bhk kepada media ini mengapresiasi untuk anak anak SMPK Frateran Ndao dan juga para orang tua peserta didik yang telah menunjukkan rasa empatinya kepada sesama saudara di Adonara dan Lembata yang kena musibah bencana alam.
Apresiasi juga diberikan kepada teman – teman tim kesiswaan SMPK Frateran Ndao atas kerjasamanya dalam menggalang bantuan. Bagi kami civitas SMPK Frateran Ndao kepedulian kepada sesama juga merupakan buah dari pendidikan karakter yg dilaksanakan di SMPK Frateran Ndao
“Melalui pendidikan karakter, peserta didik tidak hanya mengolah pikir, tetapi juga mengolah hati, mengolah rasa, dan mengolah raga. Dan dengan banyaknya bantuan yg diberikan saya menilai anak anak SMPK Frateran Ndao telah memiliki karakter yang baik nan positif” Ungkap Fr. Yohanes Berchmans Kepala SMPK Frateran Ndao Ende
Sementara itu koordinator posko tanggap bencana kevikepan Ende, Rm. Perno membenarkan bahwa siang tadi civitas SMPK Frateran Ndao Ende mengantar sejumlah bantuan
“Benar pagi tadi sekitar jam 11, ada bantuan dari SMPK Frateran Ndao, Di antar oleh beberapa guru dan beberapa siswa/i. Soal jumlah kami belum sempat hitung tadi” Ungkap Rm. Perno
Penulis : Arthalia