Oelamasi_KlikNTT.com- Bupati Kupang, Drs. Korinus Masneno mengajak Umat Muslim Mesjid Nurul Jadid Babau untuk meningkatkan rasa kebersamaan dan kerukunan Umat Beragama.
Demikian disampaikannya saat menghadiri buka puasa bersama Pengurus FKUB Kabupaten Kupang serta Umat Muslim di Jemaah Mesjid Nurul Jadid Babau, Kacamatan Kupang Timur, Sabtu (15/4-23) lalu.
Kehadiran orang nomor satu di Kabupaten Kupang tersebut didampingi Ketua FKUB Kabupaten Kupang Pdt. Yunus Kay Tulang, Ketua MUI Kabupaten Kupang Jamaludin Mustafa, serta Tokoh Agama Kabupaten Kupang lainnya.
Dalam sambutan, Ia mengucapkan selamat berpuasa bagi Umat Muslim, seraya berharap amal dan ibadah puasa dapat dilakukan dengan baik hingga selesai. Dirinya menyampaikan rasa terima kasih atas undangan FKUB dan Pimpinan Mesjid Nurul Jadid agar dapat hadir dan bersama-sama umat berbuka puasa.
“Ini satu kehormatan atas udangan yang diberikan kepada saya, sehingga hari ini saya bisa hadir disini bersama FKUB dan Ketua MUI Kabupaten Kupang dalam acara berbuka puasa ini. Ibadah puasa yang bapak, ibu dan umat sekalian lakukan dapat menjadi berkah dalam meningkatkan amal, ibadah dan ketakwaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa”, Ungkap Masneno.
Masneno pada kesempatan tersebut mengajak umat untuk bergandengan tangan meningkatkan rasa kebersamaan dan kerukunan umat beragama, apalagi ditengah-tengah kemajuan teknologi informasi saat ini.
Kemajuan teknologi informasi bisa saja digunakan oleh oknum tertentu untuk memecah dan mengganggu kebersamaan antar umat bergama sehingga kesadaran dan rasa kebersamaan harus tetap dipertahankan.
Peran FKUB pun dinilainya menjadi bagian penting dalam membangun semangat persatuan dan menyelesaikan persoalan yang terjadi.
“Kerukunan Umat beragama di Kabupaten Kupang sangat baik dan harus tetap dipertahankan”, Pesan Masneno. Lewat Puasa umat menguatkan iman dan takwanya kepada Tuhan Yang maha Esa, kuat menahan hawa nafsu, menahan pengaruh negatif, sukses sampai selesai”, Pesan Masneno.
Ketua MUI Kabupaten Kupang Jamaludin Mustafa dalam sambutannya mengucapkan terima kasih atas perhatian dan kehadiran Bapak Bupati Kupang ditengah-tengah umat muslim dalam kegiatan berbuka puasa di Mesjid Nurul Jadid Babau.
Umat Muslim di Kabupaten Kupang telah melaksanakan ibadah puasa demi meningkatkan keimanan dan ketakwaaan terhadap sang pencipta. Puasa menjadi bentuk ibadah dan penyucian diri dari godaan dan perbuatan-perbuatan dosa, dimana setelah selesai nanti umat yang selesai beribadah akan menjadi suci, baru seperti bayi yang baru lahir di Hari raya Idul Fitri.
“Terima kasih pak Bupati sudah datang dan hadir bersama dengan umat dalam acara berbuka puasa bersama hari ini,” Ungkap Mustafa.
Ketua FKUB Kabupaten Kupang Pdt. Yunus Kay Tulang dalam sambutannya menyatakan FKUB yang terdiri dari berbagai Tokoh Agama hadir dan menjadi bagian Masyarakat untuk meniti kehidupan yang rukun dan saling menghargai satu dengan yang lain.
Kehadiran FKUB sebagai bagian bersama membingkai dan mewarnai keberanekaragaman kita. “Kita berasal dari akar yang sama, hidup bersama sebagai orang bersaudara”.
Ia berharap pertemuan-pertemuan keagamaan termasuk berbuka puasa bersama saat ini akan memumpuk rasa persaudaraan diantara umat. Kegiatan seperti ini perlu dilakukan secara kontinyu diberbagai umat beragama bergantian sehingga kerukunan bukan hanya dikalangan Tokoh Agama tetapi sampai kepada akar rumput.
“Terima kasih kepada bapa Bupati Kupang yang hadir bersama umat diisni dan memberikan perhatian penuh terhadap kerukunan umat bergama di Kabupaten Kupang. Mohon bimbingannya bapak Bupati sehingga kami dapat mengawal keberagaman secara baik demi mensukseskan program pembangunan di Kabupaten Kupang”, Ungkap Yunus.
Dirinya mengucapkan selamat berpuasa kepada umat muslim Kabupaten Kupang, selamat beribadah puasa dan sampai kepada hari raya idul fitri dalam kesukaan dan hikmah dan menata kebersamaan kita di Kabupaten Kupang. (Prokopim Kab. Kupang//***)