Keterangan Foto : saat melaksanakan kegiatan Rakor Jaket Sukarno
Ende_KlikNTT.Com-Pemerintah Kabupaten Ende dalam Pelaksanaan Peringatan Hari Lahir Pancasila Menggelontorkan anggaran sebesar Rp 1.785.308.400 untuk Melaksanakan Rakor Jaket Sukarno yang sedia nya dihadiri utusan 21 kabupaten/kota tapak sejarah Bung Karno, 31 Mei- 1 Juni 2024 yang di selenggarakan di Kota Ende Namun yang Hadir Cuma 12 Kabupaten Kota Termasuk Kabupaten Ende Sebagai Tuan Rumah.
Dilansir Dari Tribunnews.Com Sekretaris Dinas PK Kabupaten Ende, Vinsen Wonggo, Selasa, 4 Juni 2024, menjelaskan Rakor Jaket Sukarno Tersebut menghabiskan anggaran Rp 1.785.308.400. Alokasi anggaran tersebut bersumber dari DAU specific grant APBD Kabupaten Ende tahun anggaran 2024.Dan anggaran tersebut sudah ditentukan penggunaannya.
Ketua Panitia Rakor Jaket Bung Karno, Kanisius Poto Senin, 3 Juni 2024 usai acara pelantikan Plh Sekda Ende di Kantor Bupati Ende juga membenarkan anggaran pelaksanaan Rakor Bung Jaket Bung Karno bersumber dari DAU specific grant pada APBD Kabupaten Ende tahun anggaran 2024.
“Iya betul itu dana grant spesifik dia ada di Dinas Pendidikan, saya tidak tahu angkanya karena saya hanya sebagai ketua pelaksana saya tidak tahu, soal pengaturan keuangan itu ada di dinas, ini dana DAU spesifik grant, memang ada ruang untuk itu dan dana inikan sudah disetujui DPRD untuk penggunaannya,” jelas Kanis Poto.
Anggaran sebesar Rp 1.785.308.400 itu, jelas Kanis Poto, digunakan untuk pembiayaan selama kegiatan Rakor Jaket Bung Karno seperti sewa kursi, sewa tenda dan item pembiayaan lainnya.
Sedangkan biaya transportasi dan akomodasi peserta, lanjut dia ditanggung oleh peserta dari 21 kabupaten/kota masing-masing.
“Kita hanya menyiapkan untuk kepentingan pelaksanaan itu saja, itu angkanya bisa miliaran rupiah,” ujar Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Satu Pintu Kabupaten Ende itu.(Tribunnews/Fred)