Scroll untuk baca artikel
Example floating
Example floating
Politik

Akulas Absen Saat Pengundian dan Penarikan Nomor Urut di KPU Kabupaten Kupang

1318
×

Akulas Absen Saat Pengundian dan Penarikan Nomor Urut di KPU Kabupaten Kupang

Sebarkan artikel ini

Oelamasi_KlikNTT.com- Melianus Akulas yang juga sebagai Pasangan Calon Wakil Bupati Kupang tidak menghadiri atau absen saat Rapat Pleno Terbuka Pengundian dan Penarikan Nomor urut di KPU Kabupaten Kupang Selasa, 23-09-24 siang.

Ketua KPU Kabupaten Kupang, Nikson Manggoa saat meminta para Calon Bupati Kupang, dan Wakil Bupati Kupang agar menyampaikan halangan sebelum Penarikan Nomor Urut.

Karena dari PKPU, sesuai mekanisme terdapat poin agar wajib melakukan pemberitahuan kepada KPU Kabupaten Kupang.

“Jadi sesuai mekanisme, bagi pasangan calon agar wajib melakukan pemberitahuan ke KPU Kabupaten Kupang”, beber Manggoa.

Sementara Anton Natun, Ketua CPC Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) Kabupaten Kupang pada kesempatan tersebut menyampaikan bahwa ketidak hadiran Pasangan Calon Wakil Bupati Kupang,  Melinaus Akulas saat ini karena sakit.

“Saat ini Melianus Akulas berhalangan tidak hadir karena sakit”, ungkap Natun.

Pantauan Media ini, Pasangan Calon Bupati Kupang periode 2024-2029 Jerry Manafe dan Calon Wakil Bupati Kupang, Melianus Akulas dengan sebutan ‘Paket Jelas’ kali ini tampil sendiri tidak di dampingi Calon Wakil Bupati Kupang, Melianus Akulas.

Pasangan Calon Bupati Kupang, dr. Messerasi Ataupah di dampingi Pasangan Wakil Bupati Kupang, Maria Nuban Saku, dengan sebutan ‘Paket Kemesraan’.

Pasangan Calon Bupati Kupang, Korinus Masneno dan Calon Wakil Bupati Kupang Silvester Banfatin alias Feki dengan sebutan ‘Paket Korsa’.

Pasangan Calon Bupati Kupang, Yosef Lede dan Calon Wakil Bupati Kupang, Aurum O. Titu Eki dengan sebutan ‘Paket Gemoy’.

Dan Pasangan Calon Bupati Kupang, Melkisedek Buraen dan Calon Wakil Bupati Kupang, Robi G. Manoh dengan sebutan ‘Paket Merakyat’.

Turut Hadir, Pj. Bupati Kupang, Ketua DPRD Kabupaten Kupang, Kepala Kejaksaan Negeri Kabupaten Kupang, Dandim 1604 Kupang atau yang mewakili, Waka Polres Kupang, Ketua Bawaslu Kabupaten Kupang, dan para Pimpinan Partai Politik Kabupaten Kupang, serta simpatisan dari 5 Kandidat.* (Boy)